Padang, SPIRITSUMBAR.COM —Ketua Bawaslu Kota Padang Eris Nanda menyampaikan Saka Adhyasta Pemilu menjadi bagian dari upaya merespons tren penurunan Indeks Demokrasi Indonesia yang terjadi sejak 2023.
Hal itu, dia sampaikan dalam pelantikan pengurus Majelis Pembimbing dan Pimpinan Cabang Satuan Karya (Saka) Pramuka Adhyasta Pemilu Kota Padang masa bakti 2025–2030 di Aula Bawaslu Kota Padang, Jumat (30/1/2026).
Pelantikan dilakukan Ketua Kwartir Cabang 09 Gerakan Pramuka Kota Padang Andree Algamar dan dihadiri Anggota Bawaslu Sumatera Barat Muhamad Khadafi.
Dia katakan demokrasi memang menghadapi persoalan. Tetapi bukan berarti demokrasi itu buruk.
“Demokrasi yang buruk bukan untuk dihilangkan, melainkan diperbaiki. Dengan menghadirkan elemen-elemen demokrasi seperti tindakan komunikatif, diskursus, dan proses deliberasi,” ujar Eris.
Ia menegaskan, pengukuhan Saka Adhyasta Pemilu tidak sekadar bersifat seremonial, melainkan diarahkan untuk menghadirkan Pramuka sebagai elemen demokrasi yang aktif di ruang pikir dan ruang tindakan masyarakat.






















































