Emrizal menyampaikan, program awal BASNAS Tanah Datar disamping untuk bantuan masuk perguruan tinggi juga untuk membantu ketika sedang kuliah. “Mengingat banyaknya siswa yang masuk perguruan tinggi, maka tahun ini kita hanya membantu siswa yang masuk perguruan tinggi, karena kami melihat ketika mereka sudah kuliah, mahasiswa bisa mengejar beasiswa di tempat ia kuliah. Alhamdulillah sudah masuk proposal bantuan sebanyak 300 buah, setelah seleksi dan tinjauan langsung ke lapangan tersisa 171 calon mahasiswa yang lolos seleksi dan kita serahkan hari ini” ujar Emrizal.
Emrizal menambahkan, pendistribusian zakat pendidikan tahap I ini sebesar Rp291.950.000,- “Zakat yang kita distribusian adalah berkat zakat dari pegawai negeri di Tanah Datar dan beberapa dari masyarakat lainnya, oleh karena itu diharapkan bantuan ini dapat dipergunakan sebagaimana mestinya dan diharapkan juga kepada penerima zakat hari ini juga mengirimkan do’a kepada para muzakki sehingga diberi pahala setimpal atas zakat yang diberikan”ujarnya.























































