Seri I Call for Paper IKA Unand, Rektor Ingatkan Alumni

oleh

Diskusi tadi malam itu dipantik oleh Khairul Jasmi, Pemred Harian Singgalang sekaligus editor buku, sebagai pengantar diskusi. Pres KJ, demikian panggilan akrab Komisaris PT SP ini, membuat diskusi menjadi segar dengan candaannya.

Menurut KJ, dalam perspektif pers, penulis di kalangan Unand masih kurang banyak jumlahnya dibanding dengan jumlah sivitas akademika dan alumni yang ada.

“Menulis merupakan warisan intelektual. Jadi harus ditularkan kebiasaan menulis itu, sehingga akan lebih banyak lagi alumni Unand yang memasuki dunia jurnalistik Sumbar, bahkan Indonesia,” ujar KJ.

Kadang dalam menulis, sebut KJ, masih banyak intelektual yang masih terhalang dengan alasan referensi, dan otoriter terhadap diri sendiri. “Banyak yang tidak percaya pada diri sendiri, akhirnya tulisan tidak jadi-jadi,” tukas KJ.

Ikut sebagai pembahas, Prof Fasli Jalal yang pernah menjadi Ketua Umum DPP IKA Unand, saat ini menjabat Rektor Universitas Yarsi Jakarta, menilai alumni Unand harus lebih banyak membuat forum untuk “maanjuangkan“, dalam artian bersinergi untuk menghadapi tantangan ke depan.

Menarik dibaca