Spiritsumbar.com | Padang – Walau telah unggul pada babak pertama, Tim Semen Padang justru gagal meraih poin atas tamunya Bali United dalam lanjutan pekan ke-21 Liga 1, di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Kamis (24/8/2017) malam.
Artikel Lainnya
Tidak hanya mampu mengalahkan Semen Padang FC 1-3, tim tamu juga berhasil memecah keperawanan, Stadion H. Agus Salim.
Dalam pertandingan, Semen Padang bermain menekan sejak wasit Spartak Danilenko meniupkan peluit tanda pertandingan dimulai. Namun, skuat tim Kabau Sirah gagal menciptakan peluang berbahaya. Namun, skor pembeda baru berhasil diciptakan tuan rumah pada masa injury time lantaran pemain belakang Bali United hands ball dalam kotak penalti.
Eksekusi penalti Marcel Sacramento berhasil mengecoh, penjaga gawang Bali United, I Made Wardhana yang sudah salah langkah.
Namun, baru saja babak kedua dimulai, Bali United berhasil menyamakan kedudukan pada menit 47. Sylvano Comvalius memaksa penjaga gawang Semen Padang, Jandia Eka Putra memungut bola dari dalam gawangnya.






















































