Pada kesempatan ini, Iriawan melaporkan kepada Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali bahwa dirinya sudah menginspeksi keseluruhan dari sebelas stadion utama yang menjadi kandidat venues Piala Dunia U-20 2021. Demikian pula terkait persiapan timnas Indonesia di bawah asuhan pelatih Shin Tae Yong yang akan terus dilakukan untuk mencapai prestasi maksimal di ajang bergengsi itu.
“Kami di PSSI juga sepakat, untuk pelaksanaan Piala Dunia U-20 2021 berada di bawah Wakil Ketua Umum Iwan Budianto, sedangkan terkait timnas di bawah kendali Wakil Ketua Umum Cucu Sumantri. Keduanya bertanggungjawab kepada saya selaku Ketua Umum PSSI,” kata Iriawan.
Menpora menegaskan, rapat koordinasi antara PSSI dan Kemenpora terkait persiapan Piala Dunia U-20 2021 akan berlangsung secara reguler.
Apalagi waktunya sudah semakin mendekat menjelang Mei 2021. Kami akan terus bersinergi menyesuaikan waktu masing-masing,” kata Zainudin Amali. (salih)























































