“Kita berharap seleksi pembentukan Sumbar Dream Team ini menjadi awal yang baik untuk masa depan sepak bola Sumbar. Termasuk nantinya juga lewat turnamen Irman Gusman Cup ke-2 dan seterusnya,” demikian Tria ‘Ola’ Suprajeni.
Sekadar catatan, 128 pemain yang nama-namanya sudah dikantongi tim scouter berasal dari kota Padang, Kab. Padang Pariaman, Kab. Dharmasraya, Kab. Sijunjung, Kota Payakumbuh, Pasaman Barat, Kotq Bukittinggi, Kota Padang Panjang dan Kota Solok. Sementara daerah lain sejauh ini tanpa respons.
SARIBULIH























































