Bagi wisatawan belum menyempatkan diri ke sana, liburan wisata mereka bisa dikatakan belum terasa lengkap dan merugi. Sebab pesona dan keanggunan akan negeri itu sungguh luar biasa membahana. Lain indahnya pulau mandeh sebagai KWBT, lain pula sihir mata yang disuguhkan negeri diatas awan. Sehingga membuat pendatang jadi ketagihan.
“ Waaah, bagus kali tempatnya, luar biasa pemandangan negeri diatas awan ini” kata kagum Hendrajoni, Bupati Pesisir Selatan yang juga sempat menghampiri tempat tersebut saat melakukan peninjauan bencana longsor di Ngalau Gadang, Bayang Utara, baru-baru ini.
Icon pemilik rumah pohon , dibalik kreatifitasnya dengan memenfaatkan seberan atau sisa-sisa kayu orang, ternyata lambat laun membuahkan hasil. “saya tidak pernah terpikir seperti ini pak, rumah pohon yang saya bangun 5 bulan lalu di negeri diatas awan itu, sebetulnya berguna untuk melihat monyet (beruk dalam bahasa lokal) dari ketinggian. Jika ada monyet nakal yang mau menguliti jagung saya, maka bisa terpantau melalui dulang-dulang ini (rumah pohon)”ujarnya.























































