“Mahasiswa bisa chat dengan dosen kapan saja untuk menanyakan sesuatu mengenai bahan ajar, beda dengan pola konvensional yang harus bertemu dulu. Tapi ini tidak total, masih blended,” ujar Muhardi yang merupakan putera Baruh Gunung Kabupaten Limapuluh Kota itu.
Judul disertasi Muhardi yakni Pengembangan Perangkat Pembelajaran dengan Menggunakan Software e-Learning Moodle pada Matakuliah Sistem Operasi di STMIK Hang Tuah Pekanbaru, dengan promotor Prof. Syafri Anwar, Prof. Kasman Rukum dan Dr. Jasrial serta penguji Prof. Z. Mawardi Effendi (Mantan Rektor UNP).
Sesi terakhir disampaikan pimpinan sidang Direktur Pascasarjana UNP Prof. Atmazaki hasil disertasinya dengan yudisium “Sangat Memuaskan” dengan IPK 3,51. (Rel)























































