Ketua DPRD Padang Gelar Reses di Masjid Graha Bungo Pasang

Muharlion: Kami Berkomitmen untuk Selalu Hadir di Tengah Masyarakat

oleh

Padang, SPIRITSUMBAR.COM – Beragam aspirasi disampaikan warga kepada Ketua DPRD Kota Padang, Muharlion ketika menggelar kegiatan reses masa sidang I 2025/2026 di Masjid Graha Bungo Pasang, RT 04/RW 013, Kelurahan Bungo Pasang, Kecamatan Koto Tangah,Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Sabtu 6 September 2025.

Kegiatan ini dihadiri oleh lebih dari 100 warga dari berbagai RT dan RW di sekitar lingkungan Graha Bungo Pasang.

Diantara yang disampaikan warga, mulai dari perbaikan infrastruktur, penanganan banjir, hingga kebutuhan sosial dan keagamaan.

Seperti RT 02 Bungo Pasang mengusulkan betonisasi atau pengaspalan jalan dekat Puskesmas serta penanganan banjir di kawasan Taruko 4-2.

Romi pengurus Masjid Graha Bungo Pasang membuat permohonan penyelesaian (finishing) pembangunan Masjid Graha Bungo Pasang melalui alokasi APBD Perubahan 2026.

MTI Masjid Nurus Salam RT 03 meminta permohonan pengurusan legalitas tanah masjid dan bantuan untuk kegiatan majelis taklim.

Menarik dibaca