Kantin Sehat Sekolah, Walikota Padang Tunggu Gebrakan OPD

oleh

Dikatakan Mahyeldi, pendirian kantin sehat di seluruh sekolah di Padang merupakan upaya yang sangat strategis dan mesti diseriuskan. Sebab, asupan gizi dari setiap makanan yang dikonsumsi anak-anak harus terjaga dengan baik karena berpengaruh terhadap kesehatan dan pertumbuhannya.

“Jika pangan yang dimakan anak-anak kita itu baik, maka hadirlah generasi yang sehat dan berkualitas di masa datang. Namun apabila sebaliknya, tentu berbagai resiko akan dirasakan. Untuk itu, setiap sekolah harus memiliki kantin yang bersih, lalu sumber air dan toilet yang bersih serta konsumi pangan yang aman dengan terhindar dari zat-zat yang merusak dan membahayakan,” imbuh Wako Padang.

Lebih lanjut kata Mahyeldi, adapun permasalahan lainnya yang sering timbul yakni seperti adanya pedagang yang menjual makanan dengan tidak terjamin keamanannya. Untuk itu katanya, melalui UKS serta Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan diharapkan bisa bersinergi dengan BBPOM. Sehingga diharapkan bisa mengadvokasi, membina dan memberikan arahan bagi pedagang-pedagang yang berjualan di sekitar sekolah.

Menarik dibaca