Menariknya, tak satupun anggota Fraksi PAN PKS dan PDIP yang mendukung hak angket. Malahan, secara perorangan beberapa anggota fraksi lain juga tidak memberi dukungan. Hal ini terlihat dari ketidakhadiran mereka dalam rapat paripurna tersebut.
Akankah salah satu hak Anggota DPRD Padang ini akan bernasib sama dengan berbagai hak angket yang pernah digelontorkan oleh para wakil rakyat sebelumnya ? Kita tunggu episode berikutnya !


















































