Spiritsumbar.com, Tanah Datar – Kabupaten Tanah Datar kembali mencatatkan terjadi 4 kasus positif Covid 19 terbaru hari ini, Jum’at (14/8/2020). Dengan adanya penambahan ini, maka total kasus ornag terkonfirmasi positif Covid-19 di Luhak Nan Tuo telah mencapai 28 kasus baru sehingga total keseluruhan ada 42 kasus.
“Benar, ada penambahan kasus positif Covid 19 Jum’at ini, sebanyak 4 orang dari cluster Lima Kaum,” kata Kabid P2P Tanah Datar Roza Mardiah.
Dari hasil laporan hasil pemeriksaan Laboratorium Fakultas Kesehatan Unand terhadap 142 sampel spesimen Kabupaten Tanah Datar, tambah Roza, ditemukan 4 sampel terkonfirmasi positif (2,8 persen) dengan rincian sebagai berikut :
1. Laki-laki, 18 tahun, pekerjaan pelajar, alamat Kampung Baru Lima Kaum
2. Perempuan, 21 tahun, pekerjaan mahasiswi, alamat Kampung Baru Lima Kaum
3. Laki-laki, 59 tahun, pekerjaan swasta,alamat Kampung Baru Lima Kaum
4. Laki-laki, 39 tahun, pekerjaan guru, alamat Kampung Baru Lima Kaum























































