DPRD Tanah Datar Sepakati Perda Perubahan RPJMD 2016-2021

oleh

Setelah menyampaikan hasil pembahasan tim Pansus DPRD, sidang dilanjutkan dengan penyampaian pemandangan 9 fraksi DRPD.

Dari penyampaian pemandangan fraksi, semua fraksi menyampaikan setuju untuk menyepakati Ranperda Perubahan RPJMD Kabupaten Tanah Datar Tahun 2016-2021 menjadi Perda RPJMD Kabupaten Tanah Datar Tahun 2016-2021.  Namun beberapa fraksi memberikan beberapa catatan dan berharap RPJMD yang dirancang dapat dilaksanakan sebagaimana mestinya untuk mencapai masyarakat Tanah Datar yang lebih sejahtera.

Penyampaian dari fraksi PPP Arianto yang menyatakan setuju dengan RPJMD Perubahan Tanah Datar namun tentu harus dilaksanakan dengan baik dengan sesuai aturan. “Program Kabupaten Tahfizh fraksi PPP memandang bahwa itu adalah program yang sangat bagus, dan juga sertifikasi guru TPA dan MDA se Tanah Datar, namun tentu juga harus diperhatikan guru yang tidak lulus, hendaknya diberikan pembinaan dan pelatihan agar sama kualitasnya” sampai Arianto.

Menarik dibaca