Dengan langkah tersebut, para remaja akan terbentengi sehingga jaringan pengedar narkoba tidak bisa menembus sehingga peredaran narkoba bisa diberangus. Disamping itu, untuk orang yang pernah terjerumus memakai narkoba, LSM Insano berencana akan membangun Pusat Rehabilitasi di Sumatera Barat.
“Tegasnya, LSM Insano akan melakukan pembinaan dan pencegahan, memberikan pendampingan sampai pulih kepada orang yang pernah mengkonsumsi narkoba. Namun seluruh anggota LSM yang berbasis pengacara dilarang keras melakukan pendampingan hukum kepada orang yang diduga terlibat dalam peredaran narkoba,” tegasnya.
Pewarta : Rel
Editor : Saribulih
Artikel Spirit Sumbar lainnya
loading…























































