Dan dari semua keberhasilan didaerah rantau Bali ini, tentu para perantau Keluarga Besar Minang selalu peduli dengan ranah bundo “sato sakaki” memajukan kampung halaman Sumatera Barat, ujar Wagub Nasrul Abit mengingatkan
Wagub Nasrul Abit menyampaikan, pelaksanaan pembangunan Sumatera Barat saat ini terus membenahi infrastruktur sarana dan prasarana dalam meningkatkan daya saing daerah.
Kita tidak mungkin lagi menutup diri dalam memajukan pembangunan daerah, bantuan banyak pihak, pemerintah pusat, para investor termasuk dari perantau, amatlah sesuatu yang penting saat ini.
Perkembangan teknologi informasi dan era pasar global, mesti disikapi dengan kerja keras menyiapkan masyarakat agar miliki daya saing, baik dalam sektor pendidikan, kesehatan, pembangunan infrastruktur, meningkatkan kualitas dan kuantitas produktifitas daerah dan UMKM.
Sektor yang paling potensial dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat ada pada tatanan penyelenggaraan pemerintahan dalam memberikan layanan perizinan, investasi, perdagangan, industri, pertanian, perikanan, peternakan, perkebunan dan sektor lain-lainnya






















































