Dan kepada 88 kontak erat itu, tambah Yesrita, Jum’at malam tadi kita lakukan uji cepat (Rapid test). “Malam tadi kita telah lakukan rapid test terhadap 36 orang kontak erat dengan pasien Covid-19 dan hasilnya masih belum ada yang dinyatakan positif terpapar. Selanjutnya pagi ini, tim melanjutkan mengunjungi 52 orang lagi untuk dilakukan test,” tukas Yesrita.
Sementara itu Sekda Irwandi menyampaikan agar masyarakat Tanah Datar tidak panik. “Atas ditetapkan salah seorang warga kita positif Covid-19, diharapkan masyarakat tidak takut dan panik, namun tentu harus meningkatkan kewaspadaan dan meningkatkan imunitas dan kebersihan di keluarga, serta langkah lain yang dianjurkan agar penyebaran virus ini terhenti,” sampainya.
Menyangkut orang yang telah lakukan kontak erat dengan pasien yang positif, Sekda Irwandi mengapresiasi langkah tim untuk lakukan rapid test. “Saat ini masih diputuskan orang kontak erat untuk diisolasi secara mandiri di rumah masing-masing, namun tidak menutup kemungkinan akan diisolasi di tempat terpusat, saat ini kita dalam tahap penyiapan tempat yang mungkin digunakan seperti AK Komunitas di Lintau, Islamic Center di Pagaruyung, sampai Balai Diklat Kemendagri di Baso Agam,” kata Irwandi.























































